Berita Ritma – Boardgame for Peace 2.0 adalah program pencegahan radikalisme dikalangan anak muda untuk memperkuat narasi keagamaan damai melalui media kreatif. Ini merupakan pagelaran yang kedua kalinya diadakan setelah BGFP 1.0 tahun lalu.
Koordinator bersama salah satu Anggota Depaertemen Penelitian dan Pengembangan UKM RITMA Periode 2018, Alm. Iqrima Sani dan Muhammad Ridwan telah terpilih menjadi peserta pada kegiatan Boardgame For Peace 2.0 di Makassar pada 17 Oktober 2018.
Hadirnya BGFP 2.0 ini merupakan salah satu upaya untuk memperkuat narasi keagamaan damai dikalangan anak muda melalui media kreatif dan menarik. Kegiatan ini diikuti jajaran siswa SMA dan mahasiswa sebagai generasi yang banyak terlibat isu-isu intoleransi dan radikalisme.
“ BGFP 2.0 diharapkan mampu menjadi salah satu upaya menggaet dan menarik minat pemuda atau generasi milenial dalam menyampaikan 12 nilai perdamaian di lingkungan masing-masing. Salah satunya adalah menyebarkan nilai-nilai perdamaian minimal dengan bermain boardgame sehingga kita sudah menyebar senyum”, ungkapnya.