Sumpang Bita, Pangkep – 27 Oktober 2024. Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Koperasi Mahasiswa (KOPMA) Sultan Alauddin berhasil menggelar acara Coop Fun Camp yang meriah dan penuh makna. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, 26-27 Oktober 2024, ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi antar anggota, tetapi juga perayaan Hari Lahir (Harlah) ke-40 Koperasi Mahasiswa Sultan Alauddin (KOPSULA).
Dengan mengambil lokasi di Sumpang Bita, Pangkep, para peserta diajak untuk menikmati keindahan alam sambil meningkatkan kapasitas diri. Berbagai rangkaian kegiatan menarik disiapkan panitia untuk memeriahkan acara ini.
Diawali dengan pembukaan resmi, acara dilanjutkan dengan sesi Capability Building yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan keterampilan para anggota. Malam harinya, panggung bebas ekspresi menjadi ajang bagi peserta untuk menunjukkan bakat dan kreativitas mereka. Berbagai pertunjukan menarik seperti musikalisasi puisi, orasi, akustik, drama, dan penampilan seru lainnya berhasil menghibur seluruh peserta.
Puncak acara pada kegiatan ini yakni, potong tumpeng sebagai simbol syukur atas perjalanan panjang KOPMA Sultan Alauddin selama 40 tahun. Dilanjutkan dengan Kopsula Talks yang menjadi wadah bagi peserta untuk berbagi pengalaman dan ide-ide.
Pada hari kedua, kegiatan fun games dan tukar kado semakin menambah keceriaan. Peserta juga diajak untuk menjelajah gua Sumpang Bita, melihat peninggalan purbakala, dan mengunjungi museum gallery.
Muhammad Raehan, Ketua Umum KOPMA Sultan Alauddin, mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya acara ini. “Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kebersamaan, mengembangkan keterampilan, dan memberikan pengalaman berharga serta dapat menjalin persahabatan, belajar hal baru, dan menikmati suasana alam. Saya merasa bahagia dengan kegiatan yang diadakan karena sangat menyenangkan dan interaktif dapat membantu menciptakan kenangan yang tak terlupakan.,” ujarnya.
Senada dengan Ketua Umum, Muh. Ashar selaku Ketua Panitia juga merasa puas dengan hasil yang dicapai. “Saya berharap dengan adanya acara Coop Fun Camp ini bisa menjadikan KOPMA sebagai koperasi yang unggul yang dapat bersaing di kancah nasional maupun internasional. KOPMA berhasil membuat acara yang spektakuler yang bisa menyatukan dan mempererat tali silaturahmi diantara para anggota KOPMA dan semoga kedepannya KOPMA bisa konsisten membuat acara-acara seperti ini karna bisa di samping mempererat silaturahmi juga dapat menambah wawasan kami sebagai anggota KOPMA,” tambah Ashar.