Unit Kegiatan Mahasiswa Riset Keilmuan dan Kemitraan Masyarakat UIN Alauddin Makassar (UKM RITMA UINAM) gelar Musyawarah Besar yang dirangkaikan dengan pengukuhan alumni Intellectual Camp VII di Wisata Edukasi Kampung Kopi Bawakaraeng, Pattallassang, Kab. Gowa yang dimulai pada hari Jum’at-Ahad, 27-29 Desember 2019.
Kegiatan yang dilakukan setiap tahun di akhir periode ini mengusung tema “Wujudkan Regenerasi Organisasi Keilmiahan melalui Musyawarah dengan Semangat Kebersamaan”
Muh. Ilham selaku ketua panitia berharap siapapun yang akan terpilih nantinya semoga dia mampu mewujudkan generasi organisasi keilmiahan.
“Saya berharap siapapun yang akan terpilih nantinya, dia mampu mewujudkan generasi organisasi keilmiahan sesuai dengan tema yang telah disepakati” Ujarnya dalam laporan ketua panitia.
Ketua departemen KOMINFO juga berharap agar pengurus selanjutnya semakin maju dan tetap bekerja sama dan menyelesaikan masalah bersama-sama.
“Semoga pengurus selanjutnya semakin maju dan mampu mengembangkan UKM RITMA dengan lebih baik dari kepengurusan sebelumnya yang mungkin saja memiliki banyak kekurangan. Tetap bekerja sama dan menyelesaikan masalah bersama-sama”
Penulis: Yusriyah Hamsa